Adalah sebuah kebanggaan, ketika dosen-dosen magang dari berbagai universitas datang ke Perpusakaan FT UGM. Mereka memang sedang magang di beberapa fakultas di UGM termasuk di FT UGM, namun karena melihat sebuah poster pelatihan yang diadakan di Perpustakaan FT, mereka akhirnya datang ke perpustakaan FT UGM. Dosen magang tersebut berasal dari UNSIKA Karawang, Universitas Garut, Universitas Muhammadiyah Jakarta, ITERA, Universitas Quality.
Setelah bertanya berbagai materi pelatihan, akhirnya disepakati hari dan waktu pelatihan. Untuk materi pertama Sumber Informasi Ilmiah, dilanjutkan mengelolanya menggunakan Mendeley.
“Kami sangat berterimakasih kepada Perpustakaan FT UGM, yang membimbing kami belajar akses ke jurnal internasional dan juga Mendeley. Mulai dari awal, sampai kami bisa praktik sendiri. Sangat bermanfaat bagi kami, akademisi dan peneliti dalam penyempurnaan tulisan nasional maupun internasional”, demikian para peserta menulis testimoninya.
Perpustakaan FT UGM berharap, semoga yang dilakukan dapat menambah semangat para dosen magang, dan menularkan pada civitas akademika di perguruan tingginya masing-masing.