Plagiat merupakan hal yang harus dihindari, khususnya di dunia pendidikan tinggi. Namun demikian, disadari (disengaja) atau tidak disadari (tidak disengaja) plagiat masih terjadi di sekitar kita, mulai dari yang paling sederhana, yaitu menyontek. Untuk meningkatkan pemahaman tentang plagiat dan cara menghindari plagiat, maka Perpustakaan Fakultas Teknik UGM menyelenggarakan diskusi ilmiah tentang plagiat.

Dalam acara ini akan dibahas aspek umum dari plagiat (pengertian, jenis plagiat, kesalahan umum dalam menulis sehingga dikategorikan sebagai plagiat, contoh dan konsekuensi hukum akademik), serta berbagai cara mengindari plagiat.

Materi terkait, dapat dilihat diĀ http://kit.ft.ugm.ac.id/sp/subjects/guide.php?subject=plag